indoglobal.com
Langsung ke: navigasi, cari

File Manager

Revisi per 24 Oktober 2013 09.50; Docs (bicara | kontrib)

File Manager adalah fitur Control Panel kami dimana pengguna dapat mengelola file-filenya melalui antar muka berbasis web yang mudah digunakan. File Manager dapat diakses melalui menu 'File Manager' (duh).

Fitur-fitur File Manager

  • Drag and drop file untuk memindahkan ke folder lain.
  • Clipboard. Operasi penyalinan dan pemindahan dapat dilakukana dengan cara operasi clipboard standar: Cut, Copy, Paste.
  • Membuat folder atau file baru .
  • Operasi-operasi file lainnya seperti menghapus , mengganti nama , menduplikasi file , dan menyunting file .
  • Membuat file archive dalam format TAR, TAR.GZ, TAR.BZ2, ZIP, RAR dan 7Z. Juga memiliki kemampuan untuk meng-extract file-file tersebut.
  • Upload dan download file.
  • Sortir berdasarkan nama, ukuran, jenis file atau tanggal.
  • Dua jenis tampilan: icon view & list view
  • Drag and drop dari desktop. Drag file dari Windows Explorer, Mac OS X finder, atau file manager desktop lainnya langsung ke File Manager kami untuk melakukan upload.
  • Informasi detil file (ukuran, permission dan tanggal modifikasi)
  • Preview isi file
  • File Sharing untuk membagi folder ke pengguna lain melalui FTP, FTPS, SFTP dan WebDAV.
  • Task Scheduler untuk menjadwalkan sebuah script untuk dijalankan secara berkala.
  • Terminal untuk mengakses terminal berbasis web.
  • Full screen view. File manager akan memenuhi layar browser sehingga mirip dengan file manager desktop standar.
  • Klik kanan akan membuka context menu.
  • Mendukung shortcut keyboard, yang tidak berbeda daripada shortcut pada file manager desktop standar.

Tips File Manager

  • Sama seperti file manager lainnya, gunakan Shift-click untuk memilih lebih dari satu file secara berurutan. Dan gunakan Ctrl-click untuk memilih lebih dari satu file secara tak berurutan.
  • Gunakan shortcut keyboard untuk meningkatkan produktivitas anda. Daftar shortcut bisa dilihat di bawah ini.
  • Gunakan klik kanan untuk membuka context menu.
  • Drag-drop akan memindahkan file ke folder tujuan. Tekan Shift untuk meng-copy dan bukan memindahkan.
  • Gunakan clipboard untuk memindahkan atau menyalin file ke folder yang saat itu tidak terlihat (dan dengan demikian tidak dapat di-drag-drop). Caranya, Cut atau Copy file yang dimaksud, pindah ke folder tujuan, kemudian gunakan Paste untuk memindahkan atau menyalin file-file. Gunakan Cut untuk memindahkan file, dan Copy untuk menyalin file.
  • Pengguna mahir juga dapat menggunakan fungsi 'Open Terminal Here' untuk membuka terminal berbasis web. Direktori aktif otomatis berubah sesuai folder di File Manager saat itu.

Daftar Shortcut Keyboard

PC Apple Fungsi
Ctrl+A Cmd+A memilih semua file
Ctrl+C Cmd+C copy
Ctrl+X Cmd+X cut
Ctrl+V Cmd+V paste
Delete Cmd+Backspace menghapus file
Ctrl+I Cmd+I membuka informasi file
Ctrl+U Cmd+U mengupload file
Enter atau Ctrl+ Cmd+ membuka file/folder
                               membuka preview file
memilih file
Ctrl+ membuka file/folder
Ctrl+ atau Backspace kembali ke folder sebelumnya
F2 Ctrl+Enter rename