indoglobal.com
Langsung ke: navigasi, cari

File Manager

(Perbedaan revisi)
Baris 29: Baris 29:
 
==Daftar Shortcut Keyboard==
 
==Daftar Shortcut Keyboard==
  
* Ctrl-A / Cmd-A: memilih semua file
+
* <kbd>Ctrl</kbd>-A / Cmd-A: memilih semua file
 
* Ctrl-C / Cmd-C: copy
 
* Ctrl-C / Cmd-C: copy
 
* Ctrl-X / Cmd-X: cut
 
* Ctrl-X / Cmd-X: cut

Revisi per 23 Oktober 2013 20.04

File Manager adalah fitur Control Panel kami dimana pengguna dapat mengelola file-filenya melalui antar muka berbasis web yang mudah digunakan. File Manager dapat diakses melalui menu 'File Manager' (duh).

Fitur-fitur File Manager

  • Drag and drop file untuk memindahkan ke folder lain.
  • Clipboard. Operasi penyalinan dan pemindahan dapat dilakukana dengan cara operasi clipboard standar: cut, copy, paste.
  • Membuat folder atau file baru.
  • Operasi-operasi file lainnya seperti menghapus, mengganti nama, menduplikasi file, dan menyunting file.
  • Membuat file archive dalam format TAR, TAR.GZ, TAR.BZ2, ZIP, RAR dan 7Z. Juga memiliki kemampuan untuk meng-extract file-file tersebut.
  • Upload dan download file.
  • Sortir berdasarkan nama, ukuran, jenis file atau tanggal.
  • Dua jenis tampilan: icon view & list view
  • Drag and drop dari desktop. Drag file dari Windows Explorer, Mac OS X finder, atau file manager desktop lainnya langsung ke File Manager kami untuk melakukan upload.
  • Informasi detil file (ukuran, permission dan tanggal modifikasi)
  • Preview isi file
  • Fungsi File Sharing untuk membagi folder ke pengguna lain melalui FTP, FTPS, SFTP dan WebDAV.
  • Fungsi Task Scheduler untuk menjadwalkan sebuah script untuk dijalankan secara berkala.
  • Fungsi full screen view. File manager akan memenuhi layar browser sehingga mirip dengan file manager desktop standar.
  • Klik kanan akan membuka context menu.
  • Mendukung shortcut keyboard, yang tidak berbeda daripada shortcut pada file manager desktop standar.

Tips File Manager

  • Sama seperti file manager lainnya, gunakan Shift-click untuk memilih lebih dari satu file secara berurutan. Dan gunakan Ctrl-click untuk memilih lebih dari satu file secara tak berurutan.
  • Gunakan shortcut keyboard untuk meningkatkan produktivitas anda. Daftar shortcut bisa dilihat di bawah ini.
  • Gunakan klik kanan untuk membuka context menu.
  • Drag-drop akan memindahkan file ke folder tujuan. Tekan Shift untuk meng-copy dan bukan memindahkan.

Daftar Shortcut Keyboard

  • Ctrl-A / Cmd-A: memilih semua file
  • Ctrl-C / Cmd-C: copy
  • Ctrl-X / Cmd-X: cut
  • Ctrl-V / Cmd-V: paste
  • Delete / Cmd-Backspace: menghapus file
  • Ctrl-I / Cmd-I: membuka informasi file
  • Ctrl-U /Cmd-U: mengupload file
  • Enter: membuka file/folder
  • Spasi: membuka preview file
  • Tombol kursor: memilih file
  • Ctrl-Kanan: membuka file/folder
  • Ctrl-Kiri: kembali ke folder sebelumnya
  • F2: rename